Membuat Aplikasi Pengolahan Citra Thresholding dengan VisualBasic 2010


Membuat Aplikasi Pengolahan Citra Thresholding dengan VisualBasic 2010

Setelah membahas tentang bagaimana membuat aplikasi pengolahan citra gray-scale, materi selanjutnya kita akan membahas tentang thresholding (Ambang Batas).
Apa dan bagaimana membuat aplikasi thresholding itu, berikut jawabannya :

Thresholding digunakan untuk mengatur jumlah batas keabuan yang ada pada citra. Dengan menggunakan thresholding maka batas keabuan bisa diubah sesuai keinginan, misal ingin mensetting gambar dengan batas keabuan NB, NB adalah nilai batas keabuan. maka tinggal membagi nilai batas keabuan dengan NB. proses thresholding ini pada dasarnya adalah proses pengabuan kuantitas pada citra, sehingga untuk melakukan thresholding dengan batas keabuan dapat digunakan persamaan :

If NA >= NB Then,
T = (MaxR, MaxG, MaxB)
T = (255, 255, 255)

ElseIf  NA<= NB Then,
T = (MinR, MinG, MinB)
T = (0, 0, 0)

Note :
NA = Nilai Keabuan Gambar
NB = Nilai Batas keabuan yang digunakan
T = Nilai Hasil Threshold

Berikut contoh gambar thresholding dengan nilai batas 100 :

Membuat Aplikasi Pengolahan Citra Thresholding dengan VisualBasic 2010


Sekarang kita coba membuat aplikasi thresholding di Visual basic :

Langkah 1 :
  1. Buka Aplikasi VisualBasic 2010
  2. Buat Nuw Project -> Windows Form Application
  3. Buat Desain Form Aplikasi Setidaknya Seperti Berikut :
Membuat Aplikasi Pengolahan Citra Thresholding dengan VisualBasic 2010


















Isi Form Dengan Tool sebagai berikut :
Toolbox Properties
PictureBox1 Size Mode : StretchImage
BackColor : ControlDark
PictureBox2 Size Mode : StretchImage
BackColor : ControlLight
Button1 Text : Open File
Button2 Text : Save
Button3 Text : Threshold
HScrollBar1 Maximum : 255
TextBox1 -
ProgressBar1 -
OpenFileDialog1 -
SaveFileDialog1 -


Langkah 2 :
  • Double Klik Button1 (Open File), Masukan Skrip Berikut :
    OpenFileDialog1.Filter = "Images|*.bmp;*.jpg;*.png"
    OpenFileDialog1.ShowDialog()
    If OpenFileDialog1.FileName <> "" Then
          PictureBox1.Image = Image.FromFile(OpenFileDialog1.FileName)
          PictureBox1.Width = Convert.ToInt32(PictureBox1.Height * PictureBox1.Image.Width / PictureBox1.Image.Height)
          Me.Text = OpenFileDialog1.FileName & "_" & PictureBox1.Image.Width & " X " & PictureBox1.Image.Height
          ProgressBar1.Minimum = 0
          ProgressBar1.Maximum = PictureBox1.Image.Width
    End If

      • Double Klik Button2 (Save File), Masukan Skrip Berikut :
      SaveFileDialog1.ShowDialog()
      If SaveFileDialog1.FileName <> "" Then
           PictureBox2.Image.Save(SaveFileDialog1.FileName + ".jpg")
      End If

        • Double Klik HScrollBar1, Masukan Skrip Berikut :
        TextBox1.Text = HScrollBar1.Value

          • Double Klik TextBox1, Masukan Skrip Berikut :
          HScrollBar1.Value = Int(TextBox1.Text)

          • Double Klik Button3 (Threshold), Masukan Skrip Berikut :
          ProgressBar1.Value = 0
          Dim gambar As New Bitmap(PictureBox1.Image)
          PictureBox2.Image = gambar

          Dim baris, kolom As Integer
          Dim merah, hijau, biru, abu2 As Integer
          Dim batas As Integer

          batas = HScrollBar1.Value
          For baris = 0 To gambar.Width - 1
                 For kolom = 0 To gambar.Height - 1
                        merah = gambar.GetPixel(baris, kolom).R
                        hijau = gambar.GetPixel(baris, kolom).G
                        biru = gambar.GetPixel(baris, kolom).B

                        abu2 = Int((merah + hijau + biru) / 3)

                        If abu2 >= batas Then
                               gambar.SetPixel(baris, kolom, Color.FromArgb(255, 255, 255))
                        Else
                               gambar.SetPixel(baris, kolom, Color.FromArgb(0, 0, 0))
                        End If
                 Next
                 ProgressBar1.Increment(1)
          Next
          PictureBox2.Refresh()

          Berikut gambar hasil aplikasi yang kita buat :

          Membuat Aplikasi Pengolahan Citra Thresholding dengan VisualBasic 2010


















          Udah jadi aplikasinya, yang males buat dari awal udah saya siapin tinggal download disini[TusFiles]
          Terimakasih atas kunjungannya. Salam Sukses

          0 Response to "Membuat Aplikasi Pengolahan Citra Thresholding dengan VisualBasic 2010"

          Post a Comment